TIPS CARI LOWONGAN KERJA DI SINGAPURA

1. Mencari lowongan kerja di google search

Melamar bisa dilakukan lewat jobsearch dengan mengirimkan CV secara online atau mengirimkan CV ke agen/perusahaan yang membuka lowongan tersebut secara langsung. Pastikan bahwa agen/perusahaan yang membutuhkan karyawan tersebut benar-benar agen/perusahaan Singapura karena ada beberapa kasus penipuan mengatasnamakan agen/perusahaan di Indonesia yang membuka lowongan di internet untuk ditempatkan di Singapura tapi untuk penipuan saja.

TIDAK PERNAH ada lowongan kerja di Singapura yang memungut uang pada saat proses seleksi.
Sistem wawancaranya ?
Wawancara untuk tenaga kerja asing biasanya dilakukan lewat telepon. Untuk itu, perjelas keahlian anda di CV yang anda kirimkan sehingga kesempatan anda untuk diinterview lewat telepon semakin besar. Dan saya kira lowongan yang memang membutuhkan keahlian dan bukan penampilan, wawancara lewat telepon lebih dari cukup.

Bagaimana kalo agen/perusahaan tersebut memerlukan anda datang untuk wawancara ? 

Ya mau ngga mau anda harus datang langsung. Sebelumnya bisa dicoba untuk negosiasi supaya biaya perjalanan anda dibiayai oleh agen/perusahaan yang mengundang anda untuk wawancara. Kalo gagal, bisa dicoba pergi lewat Batam supaya irit di transportasi dan fiskal (Rp 500rb kalo lewat Batam). Kalo anda banyak uang ya langsung terbang aja ke Singapura.

Visa kerja setelah diterima ?
Harusnya, kalo memang agen/perusahaan yang menerima anda bekerja itu bonafid, maka semua urusan ijin kerja akan disponsori dan diurus oleh agen/perusahaan yang menerima anda.

Sekedar informasi prasyarat mendapatkan visa kerja dan klasifikasinya sesuai gaji bisa dilihat di website Kementrian Tenaga Kerja : http://www.mom.gov.sg

Apakah mudah mendapat ijin kerja ?
Memang kebanyakan lowongan di Singapura lebih diutamakan untuk Singaporean atau warga asing pemegang PR (Permanent Resident). Tapi percayalah selalu ada saja lowongan yang terbuka untuk non-Singaporean terutama untuk skill-skill yang tidak pasaran. Jadi musti sabar dan telaten dalam memilah lowongan kerja.

Standar gaji di Singapura ?
Saya bukan ahlinya pergajian jadi silakan gunakan panduan gaji (salary guide 2007) berikut :http://www.kellyservices.com.sg

Baya hidup di Singapura ?
  • Biaya hidup pastinya tergantung gaya hidup.
  • Tapi bisa digambarkan living cost per bulan di Singapore secara garis besarnya sbb. (suami+istri+2 anak):
  • - sewa flat 2/3 kamar (apartemen tanpa security guard) = S$900-$1200
  • - sewa apartemen 2/3 kamar = S$1400-$2000
  • - sewa condo 2/3 kamar (apartemen+sport facilities) = S$2000-$3000
  • - sewa terrace house (rumah tanah) = S$2500-~
  • - sewa kamar (bujang) = S$300-~
  • - makan (sederhana) = S$800
  • - makan (mewah) = terserah 
  • - listrik+air+gas+telpon+internet+transport (normal) = S$300
  • - sekolah 2 anak = S$200
  • - cicilan mobil (kalo perlu) = S$600-$800
  • - rekreasi (kalo perlu) = S$200

Besaran pajak yang harus dibayarkan ?
Pajak Singapura relatif tidak besar dibanding negara-negara lain termasuk Indonesia. Untuk $80ribu pertama, pajaknya $4300. Berikutnya 14% tapi tergantung level salary dan juga potongan-potongan seperti istri yang tidak bekerja, anak-anak, tanggungan laen dll. Detailnya ada di website Departemen Pajak Singapura :http://www.iras.gov.sg


Bagaimana mencari kost atau kontrakan di Singapore ?
Cari kos kalo anda bujangan atau kontrakan kalo anda sudah berkeluarga ini sangat gampang karena banyak agen buat cari kos/kontrakan. 


Artikel Yang Disukai :



 
Copyright © ANEKA TIPS TERBARU | Powered by Blogger